MU
Inilah Obat Herbal untuk Mengobati Penyakit Jantung Bengkak

Inilah Obat Herbal untuk Mengobati Penyakit Jantung Bengkak

16 Nov 2018
6859x
Ditulis oleh : FDT

Penyakit jantung adalah salah satu penyakit mematikan karena sering kurang cepatnya penanganan yang dilakukan bagi penderita sakit jantung. Kita harus lebih berhati-hati dan memperhatikan kesehatan karena banyak faktor yang mengakibatkan seseorang menderita penyakit jantung. Pada umumnya masyarakat belum banyak yang mengetahui tentang penyebab penyakit jantung yang dialami, sehingga kurang tepat dalam mengobati penderita sakit jantung.

Penyakit jantung adalah sebuah kondisi yang terjadi ketika pembuluh darah utama yang menyuplai darah ke jantung mengalami kerusakan. Penyebab penyakit jantung koroner karena penumpukan kolesterol pada pembuluh darah serta mengalami peradangan pada jantung. Ketika terjadi penumpukan kolesterol (plak), terjadi penyempitan pada pembuluh darah koroner sehingga aliran darah dan suplai oksigen menuju jantung terhambat.

Penyakit jantung kelihatannya selalu dialami oleh laki-laki, tapi ternyata penyakit jantung lebih banyak menyerang wanita daripada pria. Kematian oleh penyakit jantung lebih banyak menyerang wanita daripada laki-laki karena organ pada wanita lebih rentan daripada jantung pria, seperti penyakit jantung bengkak. Penyakit jantung bengkak adalah penyakit jantung dimana otot dinding mengalami pembengkakan karena menipis atau menebal.

Penyakit jantung bengkak disebabkan oleh beberapa hal sehingga memicu kerusakan pada otot jantung yang memiliki sifat fleksible. Ada beberapa faktor pencetus penyakit jantung bengkak seperti:

  1. Memiliki penyakit otot dinding jantung
  2. Pola hidup tidak sehat seperti sering begadang, mengkonsumsi makanan berlemak yang berlebihan, minuman beralkohol.
  3. Malas berolahraga
  4. Memiliki penyakit katup jantung
  5. Memiliki penyakit hipertensi
  6. Mengalami anemia berkepanjangan

Beberapa faktor tersebut diatas membuat dinding jantung menebal dan membesar sehingga ukuran jantung menjadi lebih besar daripada ukuran sebelumnya. Penyakit jantung bengkak tidak terlalu memberikan efek buruk jika tidak menimbulkan gejala yang cukup serius. Yang dikhawatirkan dengan penyakit jantung adalah pembengkakan yang dapat mengurangi kinerja jantung sehingga menimbulkan efek yang buruk pada kesehatan tubuh.

Dan gejala-gejala yang dialami oleh penderita penyakit jantung adalah:

  1. Timbulnya rasa sakit di dada, lengan kirim punggung dan dibahu kiri
  2. Pembengkakan pada salah satu kaki
  3. Denyut jantung tidak teratur, sering melemah dan terkadang berdebar
  4. Badan sering mengalami kelelahan
  5. Mengalami pusing dikepala dan frekuensinya sering
  6. Pada malam hari tubuh sering berkeringat berlebih
  7. Mengalami sesak nafas
  8. Apabila pembengkakan sudah melebihi batas normal berat badan penderitanya akan bertambah.
  9. Mual-mual bahkan sampai muntah

Bila tidak ditangani dengan baik penderita penyakit jantung bengkak akan berefek buruk bagi penderitanya. Untuk meminimalisir terjadinya serangan jantung mendadak, maka dilakukan pengobatan yang lebih serius dan rutin melakukan cek up.

Pengobatan jantung bengkak dapat diobati dengan menggunakan obat herbal yang mudah Anda temui seperti :

  • Kunyit

Kunyit mengandung agen kuratif yang disebut curcumin dalam kadar tinggi yang dikenal mampu mengurangi peradangan dan mengurangi rasa sakit. Dampak dari curcumin terhadap inti sel secara langsung dapat mencegah pecahnya kromosom akibat depresi dan stress. Kunyit adalah obat herbal alami yang sangat berkhasiat untuk jantung bengkak karena dapat meredakan peradangan pada otot otot jantung yang membesar. Caranya kunyit dihaluskan/ bubuk halus dan campur dengan air panas dan diminum untuk hasil yang maksimal.

  • Teh Hijau

Polifenol dalam teh hijau dikenal karena memiliki kemampuan untuk meningkatkan kesehatan jantung dan mampu meredakan peradangan. Dan kandungan yang ada dalam teh hijau nerupakan antioksidan yang kuat yang mampu menurunkan kolesterol jahat atau LDL penyebab penyakit jantung. Teh hijau juga mampu mencegah pembentukan plak di dinding arteri dan mencegah terjadinya hipertensi. Teh hijau dapat menjadi lawan dari tekanan darah tinggi pada penderita jantung bengkak. Caranya Anda dapat minum 3-4 cangkir teh dalam sehari untuk mengurangi kolesterol jahat dan menjaga jantung Anda sehat.

  • Bawang Putih

Mengandung senyawa anti inflamasi dan meredakan rasa sakit zat seperti ajoene dan allicin. Bawang putih baik untuk mengobati jantung bengkak, selain itu juga dapat mencegah kolesterol jahat dan dapat menstabilkan tekanan darah tinggi yang sering menjadi penyebab jantung bengkak dengan menormalkan sirkulasi dalam darah. Caranya mengkonsumsi dua siung bawang putih mentah setiap hari yang sudah diblender atau dimakan utuh dan dikunyah saat makan pagi atau siang.

Demikian informasi ini saya bagikan. Semoga informasi ini bermanfaat dan dapat menolong  dalam usaha perawatan kesehatan jantung Anda.

 

Berita Terkait
Baca Juga:
Peluang Karier Lulusan Universitas Negeri dengan Jurusan IT Terbaik di Era Digital

Peluang Karier Lulusan Universitas Negeri dengan Jurusan IT Terbaik di Era Digital

Pendidikan      

12 Maret 2025 | 23


Di era digital saat ini, kemajuan teknologi informasi telah membuka banyak peluang karier yang menarik dan menjanjikan bagi lulusan jurusan IT. Universitas Negeri di Indonesia menawarkan ...

Social Listening

Social Listening dalam Digital Marketing: Cara Memaksimalkan Wawasan Pelanggan

Tips      

5 Maret 2025 | 35


Dalam era digital saat ini, di mana informasi mengalir dengan cepat dan interaksi antar pengguna semakin meningkat, pemahaman tentang opini publik menjadi sangat penting bagi brand. Salah ...

Etrans Solusi Sewa mobil Surabaya Murah Dan Profesional

Etrans Solusi Sewa mobil Surabaya Murah Dan Profesional

Pariwisata      

4 Okt 2019 | 1739


Etrans Solusi Sewa mobil Surabaya Murah Dan Profesional - Surabaya salah satu kota terbesar di Indonesia. Dalam bidang ekonomi dan pariwisata pertumbuhan dan perkembangannya cukup ...

Rahasia Like Banyak dan Meningkatkan Popularitas Menggunakan Jasa Ini!

Jasa Tambah Like TikTok: Solusi Cepat Bikin Video Trending!

Tips      

2 jam lalu | 4


Di era digital yang semakin berkembang, TikTok telah menjadi salah satu platform media sosial yang paling populer di seluruh dunia. Dengan jutaan pengguna aktif, TikTok menawarkan peluang ...

https://masoemuniversity.ac.id/

Jangan Khawatir Kantong Bolong: Kelas Karyawan Murah di Kampus Swasta Bandung

Pendidikan      

2 Jul 2024 | 238


Ma'soem University merupakan salah satu perguruan tinggi swasta yang berlokasi dekat Bandung, Jawa Barat. Salah satu program unggulan yang ditawarkan adalah kelas karyawan, yang ...

Peluang Kerja Lulusan Jurusan Farmasi di Luar Negeri

Peluang Kerja Lulusan Jurusan Farmasi di Luar Negeri

Pendidikan      

18 Maret 2025 | 21


Lulusan Jurusan Farmasi memiliki peluang karier yang sangat menarik di luar negeri. Dengan perkembangan global dalam industri kesehatan dan farmasi, prospek kerja farmasi global semakin ...

Copyright © KabarCepat.com 2018 - All rights reserved